Nasional

Tema UN Sesuai Pembangunan Karakter Bangsa

Jakarta (Pinmas) - Tema Ujian Nasional 2012 `Jujur dan Berprestasi` perlu dijunjung tinggi semua pihak yang terlibat dalam perhelatan nasional ini, karena hal itu sesuai dengan upaya pembangunan karakter bangsa. Demikian dikatakan Sekjen Kemenag Dr.Bahrul Hayat, saat meninjau pelaksanaan UN di MAN 13 Jakarta Selatan, pagi ini. "Jujur dan Berprestasi harus dijunjung tinggi. Jangan sampai karena mengikuti UN dan ingin lulus, lalu menggunakan cara-cara yang tidak jujur.

Jangan sampai kita melakukan cara-cara yang merendahkan martabat dan pembangunan karakter kita," kata Bahrul Menurut Bahrul, yang melakukan cara-cara seperti itu justru merugikan diri sendiri,karena berarti menyia-nyiakan proses belajar yang begitu lama, dan terencana. Dalam kesempatan yang sama, Kepala MAN 13 Dra Hj Jusniwati MPd, mengatakan bahwa untuk menghadapi UN 2012 ini, pihaknya memberikan bimbingan setiap hari, seusai jam belajar selesai.

"Selain itu kami melakukan try out secara internal sebanyak 6 kali, sehingga kita bisa mengetahui, apa apa saja yang masih dinilai kurang pada anak didik kita," kata Jusniwati. Menurut dia sudah dua tahun ini MAN 13 tingkat kelulusan UN nya 100 persen. Dan kini lulusan MAN 13, 95 persen di terima di PTN. (Hartono Harimurti)

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua