Nasional

Separuh Jamaah Calon Haji Indonesia Sudah Tiba di Tanah SUci

Jeddah (Pinmas) –- Sampai dengan hari ini Selasa (16/9) Pukul 11.00 WAS atau pukul 15.00 WIB , total jemaah haji yang sudah tiba di tanah suci sebanyak 85.116 jamaah dan jumlah petugas yang mendampingi sebanyak 1.015 petugas kloter, sehingga total yang jamaah dan petugas yang sudah tiba sebanyak 86.131 orang.

Jamaah calon haji yang berangkat pada gelombang dua ini semuanya akan mendarat di bandara Internasional King Abdul Aziz Jeddah tidak ada lagi yang mendarat di Madinah. Para jamaah di gelombang dua ini setelah istirahat sejenak di plaza kedatangan jamaah, mereka langsung berniat ihram di bandara dan segera diberangkatkan ke Makkah untuk melaksanakan ibbadah umroh.

Menurut Data Sistem Informasi Haji Terpadu Generasi Kedua (Siskohat Gen 2) diinformasikan bahwa cuaca di Arab Saudi masih cukup panas. Untuk kota Jeddah diperkirakan suhu tertinggi 36 derajat dan terendah 29 derajat dengan kecepatan angin 25 km/jam, Madinah suhu tertinggi 38 derajat dan terendah 29 derajat dengan kecepatan angin rata-rata 10 km/jam serta Makkah suhu tertinggi 38 derajat dan terendah 30 derajat celcius dengan kecepatan angin rata-rata 10 km/jam.

Menurut Siskohat Kesehatan jumlah jamaah calon haji Indonesia yang meningggal dunia selama di tanah suci berjumlah 13 orang jamaah yang berasal dari embarkasi Batam 2 orang, Padang 1 orang, Ujungpandang 1 orang, Solo 1 orang, Balikpapan 2 orang, Jakarta 2 orang, Surabaya 2 orang, Lombok 1 orang, dan Palembang 1 orang. (mss/mch2014)

Tags:

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua