Nasional

Pengukuhan Tiga Profesor Riset Kemenag, Menag: Selamat!

Menag Fachrul Razi di orasi pengukuhan profesor riset Kemenag (fkusuma)

Menag Fachrul Razi di orasi pengukuhan profesor riset Kemenag (fkusuma)

Jakarta (Kemenag) --- Menteri Agama Fachrul Razi mengucapkan selamat kepada tiga orang Profesor Riset Kemenag yang hari ini dikukuhkan. Prosesi pengukuhan berlangsung secara khitmat di Auditorium HM Rasjidi, Kantor Kemenag Jalan MH Thamrin Jakarta Pusat, Selasa (19/11).

Mereka yang dikukuhkan oleh Majelis Pengukuhan tersebut yakni Dr.Muhammad Adlin Sila, Bidang Agama dan Masyarakat, Dr.Farida Hanun Bidang Evaluasi Pendidikan, dan Dr.Idham di Bidang Agama dan Masyarakat

"Pada hari ini kita telah bersama-sama menyaksikan pengukuhan gelar Profesor Riset yang disematkan kepada tiga orang Peneliti Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama, masing-masing atas nama Prof. Muhammad Adlin Sila, Prof. Farida Hanun, dan Prof. Idham," kata Menag.

"Untuk itu saya ucapkan Selamat! Pencapaian gelar tertinggi bagi fungsional Peneliti ini, semoga bisa menjadi pemicu kita semua untuk senantiasa berusaha mencapai prestasi yang tertinggi," sambung Menag.

Menurut Menag pengukuhan tiga profesor riset Kemenag ini sesungguhnya merupakan pengulangan prestasi Kementerian Agama, di mana pada tahun lalu Kementerian Agama juga berhasil mengukuhkan tiga orang Profesor Peneliti.

"Pencapaian ini tentunya tak lepas dari peran banyak pihak, baik di internal Kementerian Agama maupun instansi terkait terutama LIPI selaku instansi pembina jabatan fungsional Peneliti. Oleh karena itu kita patut bersyukur dan menghaturkan terima kasih setinggi-tingginya pada seluruh pihak yang telah berperan pada kesuksesan ini," tandas Menag.

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua