Nasional

Menag: Tidak Boleh Ada Diskriminasi APBD

Padang (Pinmas) - Menteri Agama Suryadharma Ali mengimbau seluruh pemerintah daerah untuk bekerjasama meningkatkan program pendidikan keagamaan, termasuk memberikan dana dari APBD. Dengan demikian tidak ada diskriminasi bagi lembaga pendidikan agama seperti madrasah. Hal itu disampaikan Menteri Agama RI Suryadharma Ali saat hadir di Padang dalam rangka Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama ke 67 yang dilaksanakan Minggu (6/1).

Dalam kesempatan itu dihadiri oleh Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno, Dirjen Bimas Islam Abdul Djamil, Kakanwil Kemenag Sumbar Ismail Usman, Walikota dan Bupati serta Kakanwil kabupaten Kota se-Sumatera Barat. Menag mengatakan, Sumatera Barat adalah salah satu provinsi yang konsisten dalam mengembangkan pendidikan keagamaan. Bukan hanya dukungan pemerintah daerahnya terhadap lembaga pendidikan seperti Madrasah dan pesantren, namun pada pendidikan informal dalam masyarakat juga menekankan nilai - nilai keagaaman dengan pencanangan berbagai program. "Sebagai apresiasi terhadap hal itu, selain penghargaan pendidikan agama yang diberikan kepada Gubernur, dalam kesempatan ini akan diberikan pula pin penghargaan kepada kepala daerah Kabupaten dan Kota atas prestasi dan pelopor terhadap Desa Binaan Gerakan Maghrib Mengaji (Gemar Mengaji) Tingkat provinsi Sumatera Barat,"ungkap Menag.

Sementara itu Gubernur Sumatera Barat mengungkapkan, Pemerintah provinsi Sumatera Barat didukung oleh keseriusan pemerintah daerah kabupaten dan kota dalam pembinaan keagaaman ini dibuktikan dengan lahirnya perda perda keagamaan. "Keseriusan pemda kabupaten dan kota adalah dorongan yang menentukan dalam pembinaan keagamaan di Sumatera Barat. Untuk itu ke depannya pencanangan maghrib mengaji dan berbagai program yang membina masyarakat dalam mental spritual tetap harus ditingkatkan,"kata Gubernur.

Suryadharma Ali menyematkan langsung Pin Penghargaan tersebut sekaligus menyerahkan piala terhadap Kankemenag berprestasi di bidang kebersihan tingkat wilayah Sumatera Barat. Desa (Kenagarian) Koto Pulai Kecamatan Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan diberi penghargaan sebagai Desa Pelopor Maghrib Mengaji. Kemudian 7 besar terbaik dalam Gemar Mengaji adalah, Kabupaten Agam, Kabupaten Padang Pariaman, Kota Padang, Kota Pariaman, Kabupaten Sijunjung, Kota Solok, dan Kabupaten Tanahdatar. Berikutnya, 7 besar terbaik bidang K3 Kankemenag Tingkat Sumbar yaitu; Kota Bukititnggi, Kota Payakumbuh, Kabupaten Pasaman, Kota Padangpanjang, Kabupaten Solok Selatan, Kabupaten Solok serta Kabupaten Limapuluh Kota. (ks)

Tags:

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua