Nasional

Menag: Pendidikan Islam Indonesia Terus Mengalami Kemajuan

Pattani-Thailand (Pinmas) - Pendidikan Islam di Indonesia terus mengalami kemajuan. Pendidikan Islam tidak hanya mempelajari ilmu-ilmu agama, tetapi juga sains dan teknologi. Penegasan ini disampaikan Menteri Agama, Suryadharma Ali dalam konferensi pers seusai menjadi Keynote Speech in the International Conference on Islamic Studies in a Changing World: Challenges and Opportunities at Princess of Songkhala University Pattani Campus, Pattani Province, Thailand, Senin (14/01).

Hadir sebagai pembicara utama dalam seminar internasional tersebut, Menag menjelaskan tentang pengalaman Indonesia dalam pengembangan pendidikan Islam dan pembinaan kerukunan. Menurutnya, di Indonesia pendidikan Islam telah mengalami kemajuan. Lembaga pendidikan Islam tidak hanya mempelajari ilmu-ilmu agama, tetapi juga ilmu pengetahuan (sains) dan teknologi. Terkait kerukunan, Menag menyampaikan bahwa lembaga pendidikan Islam juga mengakomodir dan bahkan mengembangkan nilai-nilai lokal yang telah ada sejak lama. Umat Islam Indonesia, hidup dalam lingkungan yang plural sehingga harus bisa memahami kondisi tersebut dengan mengembangkan wisdom, kebijakan-kebijakan yang lebih bermanfaat bagi lingkungannya, tutup Menag. (pinmas)

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua