Nasional

Menag Jadi Keynote Speech International Conference on Islamic Studies in a Changing World: Challenges and Opportunities

Pattani-Thailand (Pinmas) - Menteri Agama, Suryadharma Ali menjadi Keynote Speech pada “International Conference on Islamic Studies in a Changing World: Challenges and Opportunities. Seminar internasional ini diselenggarakan di Princess of Songkhala University Pattani Campus, Pattani Province, Thailand pada 14 - 15 Januari 2013. Selain tamu undangan dari berbagai negara, ikut hadir dalam pertemuan ini rektor Princess of Narathiwat University dan Sekretaris Jenderal Southern Border Provinces of Thailand. Dalam sambutannya, Menag menyampaikan bahwa Islam mengajarkan prinsip bahwa perbedaan bukanlah penghalang bagi manusia untuk membangun hubungan yang baik dan saling menguntungkan.

Perbedaan menjadi media sinergi positif dalam menyongsong kehidupan yang lebih baik, terang Menag. Mengutip H.A.R. Gibb, Menag mengatakan bahwa Islam bukan hanya sebuah sistem teologi, tetapi juga sebuah peradaban yang lengkap. Sejak awal, Islam telah muncul sebagai pembebas manusia, promotor kemanusiaan, dan pelindung martabat manusia. Terkait pengembangan Lembaga Pendidikan Tinggi Islam di Indonesia, Menag menjelaskan bahwa Perguruan Tinggi Islam Indonesia sedang terus berupaya mengintegrasikan nilai-nilai Islam dengan ilmu pengetahuan modern. Proses ini dipelopori oleh Universitas Islam Negeri. Universitas Islam Negeri binaan Kementerian Agama merupakan salah satu bentuk pengembangan studi Islam di Indonesia dalam merespons tantangan modern, terang Menag. (pinmas)

Tags:

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua