Nasional

Deputy Sekjen SBPAC: Terima Kasih Menteri Agama

Jakarta (Pinmas) --- Kementerian Agama melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Islam memberikan beasiswa kepada 50 mahasiswa Thailand Selatan. Mereka akan belajar di 6 Universitas Islam Negeri (UIN) yang ada di Indonesia, yaitu: UIN Sutan Sarif Qasim Raiu, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, UIN Sunan Gunung Jati Bandung, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, UIN Maliki Malang, dan UIN Alauddin Makassar.

“Pada kesempatan ini, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Menteri Agama yang telah memberikan beasiswa kepada mahasiswa Thailand Selatan untuk memajukan penduduk, meningkatkan pendidikan, menambah kesempatan memilih pendidikan untuk kemajuan Thailand Selatan di masa depan,” kata Deputy Secretary General Southern Border Provinces Administrative Center (SBPAC), Abdul Ghani Saleaming.

Menurut Ghani, Indonesia dengan Thailand Selatan mempunyai kebudayaan yang hampir sama. Karenanya, Ghani meyakini bahwa sebagian besar mahasiswa nantinya akan merasa seperti di rumah sendiri. “Saya percaya mereka dan muslim Thailand Selatan dengan Indonesia akan terjalin persaudaraan seperti dalam keluarga sendiri berkat dukungan yang penuh dari Kementerian Agama,” ujar Abdul Ghani.

Dikatakan pula oleh Ghani bahwa Berkat dukungan penuh dari Kementerian Agama, dirinya percaya bahwa mahasiwa yang mendapat beasiswa untuk pertama kalinya ini akan memperoleh pengalaman yang dapat digunakan untuk memajukan daerah Thailand Selatan, membantu ekonomi, serta membina keamanan menuju kehidupan sosial yang lebih aman dan damai.

“Pemberian beasiswa ini akan menjadi persiapan awal untuk Pemerintah Daerah Thailand Selatan menuju komunitas dalam bidang ekonomi ASEAN pada 2015,” tegas Ghani. Selain itu, Ghani juga berterima kasih kepada Menag yang telah membantu memberikan solusi bagi pemecahan masalah dialog di Thailand Selatan. Lima puluh mahasiswa penerima beasiswa dari Kementerian Agama ini merupakan hasil seleksi SBPAC di Thailand. Total keseluruhan pelajar yang mendaftar berjumlah 320 orang dan yang lolos seleksi untuk memperoleh beasiswa sebanyak 50 mahasiswa. (mkd)

Tags:

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua