Nasional

48.686 Jamaah Haji Indonesia Sudah Sampai di Tanah Air

Jeddah (Pinmas) — Menurut data Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) jumlah total jamaah haji Indonesia yang sudah sampai di tanah air sampai sore ini, Sabtu (18/10) pukul 17.00 WAS atau pukul 21.00 WIB sebanyak 48.686 jamaah.

Kepala Seksi Pelayanan Kepulangan Jamaah Daerah Kerja Jeddah, Edayanti Dasril membenarkan data yang ada di Siskohat. “Total kelompok terbang yang sudah takeoff menuju tanah air sebanyak 119 kloter yang mengangkut 50.614 jamaah,” papar Edayanti saat mengurus jamaah yang diterbarkan Saudi Arabia Airline Gate B terminal haji Bandara Internasional King Abdul Aziz Jeddah.

Edayanti menjelaskan bahwa mulai tanggal 23 Oktober 2014 kepulangan jamaah juga akan diberangkatkan dari Bandara Internasional Muhammad bin Abdul Aziz Madinah. “Jamaah yang akan diterbangkan melalui Bandara Madinah berasal dari embarkasi Batam, Jakarta dan Surabaya,” jelas Edayanti.

Edayanti juga menjelaskan bahwa kelompok terbang yang diberangkatkan dari Madinah meliputi Kloter JKS 39-JKS 83 (Bekasi), Kloter MES 12-Mes 14 (Medan), JKG 11-JKG 26 (Pondok gede), dan Kloter SUB 32-SUB 64 (Surabaya). “Selain kloter itu, semua embarkasi diterbangkan melalui Bandara King Abdul Aziz Jeddah,” Kata Edayanti.

Jamaah yang sudah diberangkatkan sampai hari ini, diangkut oleh dua maskapai penerbangan, yaitu Garuda Indonesia sebanyak 65 kloter dengan jumlah jamaah 24.425 orang dan Saudia Arabia Airlines sebanyak 54 kloter dengan jumlah jamaah 24.189 orang. (mss/mch2014)

Tags:

Nasional Lainnya Lihat Semua

Berita Lainnya Lihat Semua